skip to Main Content
JANGAN LUPA LIKE - COMMENT - SHARE & SUBSCRIBE >>
Cara Belanja di Aliexpress dengan Pembayaran Bank Lokal

Tutorial Cara Berbelanja di Aliexpress dengan Pembayaran Bank Lokal

Cara Berbelanja di Aliexpress

Kini kita sudah sampai di Tutorial Cara Berbelanja di Aliexpress dengan Pembayaran Bank Lokal menggunakan bantuan Doku. Buat yang belum mengetahui apa itu Doku, Doku kalau menurut saya adalah Paypalnya Indonesia. Meskipun memang tidak mirip-mirip banget seperti Paypal, tetapi doku bisa dikatakan seperti itu.

Jadi Doku adalah sebuah Jasa atau penyedia layanan pembayaran online aman tanpa resiko yang pertama ada di Indonesia. Dengan menggunakan doku Anda bisa jualan, bayar, beli barang di toko online dalam dan juga luar negeri.

Buat kalian yang belum punya akun Doku silahkan segera membuat dulu akun di Doku. Anda tidak akan dipungut biaya apapun untuk pendaftaran akun di Doku.

Baik sekarang kita lanjutkan pelajaran kita tentang Cara Berbelanja di Aliexpress dengan Pembayaran Lokal. Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah:

  1. Membuat akun di Doku
  2. Mendaftar akun di Aliexpress
  3. Membuat Kartu Kredit (optional)
  4. Menambah Dana di Doku.

Langkah-langkah Cara Berbelanja di Aliexpress

Silahkan kunjungi website Aliexpress, kemudian Anda pilih produk yang mau Anda beli. Sebagai contoh di sini saya akan membeli sebuah barang.

Beli Barang di Aliexpress

Saat Anda membeli barang di Aliexpress hal yang harus Anda perhatikan adalah Product Details dan Product descriptionnya. Pastikan Anda terlebih dahulu membaca bagian ini. Karena kebanyakan pembeli hanya berfokus pada gambar saja. Kalau Anda tidak membaca bagian ini, bisa jadi nanti barang yang Anda beli tidak sesuai dengan yang Anda harapkan. Jadi saran saya silahkan membaca bagian ini dengan teliti supaya Anda tidak repot.

product details dan Product description aliexpress

Setelah semua sudah ok silahkan Anda cek sekali lagi, apakah semua orderan Anda sudah benar atau belum. Jika sudah benar silahkan klik Buy Now dan nanti Anda akan diarahkan ke halaman selanjutnya.

Alamat Shipping di Aliexpress

Gambar di atas adalah halaman yang selanjutnya setelah Anda kilk Buy Now. Silahkan mengisi alamat barang yang mau Anda kirim. Pastikan semua alamat yang Anda isi sudah benar.

seller's shipping method aliexpress

Untuk pengiriman Anda bisa menggunakan yang Free. Hanya saja kelemahan dari menggunakan pengiriman ini adalah Anda tidak bisa mengetahui barang Anda baru sampai di mana, karena tidak ada tracking numbernya. Untuk memilih pengiriman yang ada tracking numbernya silahkan klik “seller’s shipping method” nanti silahkan scroll ke bawah dan pilih yang sesuai dengan keuangan Anda.

Payment method Aliexpress

other payment methods

Untuk pembayaran Anda bisa menggunakan kartu kredit. Jangan khawatir kartu kredit Anda akan digunakan untuk hal-hal yang lain. Percayalah ini toko online terbesar dan terpercaya di cina. Hampir semua orang yang ada di dunia menggunakan website ini untuk berbelanja. Jadi jika Anda ingin menggunakan pembayaran dengan menggunakan kartu kredit jangan takut.

Buat Anda yang belum memiliki kartu kredit jangan khawatir. Anda bisa menggunakan pembayaran alternatif yang sudah saya sebutkan di awal artikel ini. Doku, ya, Anda bisa membayar menggunakan Doku. Dengan doku Anda bisa membayar lewat Transfer ATM, dan toko-toko atau perusahaan pembayaran lain yang bekerjasama dengan doku contohnya adalah Alfamart, Alfamidi dan lain sebaginya.

Silahkan klik Other payment methods. Kemudian silahkan klik tombol confmr & Pay. Nanti Anda akan di arahkan ke halaman selanjutnya dimana Anda bisa memilih pembayaran lain dengan menggunakan Doku. Silahkan klik more payment jika pembayaran dengan Doku belum muncul atau Gagal, kemudian klik Doku.

pembayaran menggunakan doku

Di sini Anda sudah langsung bisa membayar pesanan Anda di Aliexpress dengan menggunakan pilihan pembayaran doku. Anda bisa langsung masuk ke akun doku Anda dan langsung melakukan pembayaran. Pastikan akun doku Anda sudah mempunyai saldo atau sudah terhubung dengan kartu kredit jika teman-teman menggunakan kartu kredit yang di hubungkan dengan doku.

 

Kalau saldo Anda kosong isi terlebih dahulu sesuai dengan jumlah yang diminta di halaman pembayaran yang sudah dirubah ke rupiah. Jadi demikianlah pembayaran belanja Anda di Aliexpress dengan menggunakan Doku ataupun dengan menggunakan Kartu Kredit Cukup mudah bukan?

Import dalam Jumlah Satuan – Itu Mah Gampang.

Banyak komentar mengatakan kalau Anda membeli barang dalam jumlah satu atau dua biji saja itu sangat gampang, tidak ribet dan bikin puyeng kepala. Coba kalau Anda membeli dalam jumlah banyak sampai karungan atau satu kontainer. Saya jamin barang Anda akan ditahan di bea cukai.

Betul sekali, cara yang saya ajarkan dalam Peluang bisnis dropship internasional ini adalah Anda akan import barang satuan. Mengapa saya mengajarkan cara ini? Supaya Anda bisa segera memulai bisnis Anda. Bahkan Anda juga bisa mengirim barang dalam jumlah banyak ke pembeli Anda order pada hari itu. Misalnya, hari ini ada order masuk 50 orang yang berbeda dengan alamat yang berbeda. Anda bisa mengirim barang langsung dalam jumlah itu ke semua pembeli itu tanpa ribet tanpa harus ada ijin ini dan itu dan barang Anda tanpa di tahan di bea cukai.

Anda cukup membeli pesanan sesuai dengan order yang masuk hari itu dan mengirim lewat ekspedisi, beres dan sangat gampang.

Jangan dulu berpikir mau import barang sampai karungan atau ton-tonan ke alamat Anda. Saya rasa itu bukan awal yang baik untuk Anda dalam memulai bisnis dropship ini. Karena tujuan dari pelajaran ini adalah Anda membangun sebuah bisnis online baru dengan modal yang minim dan bisa di jalankan dari rumah atau sambil kerja dari kantor Anda.

Setelah Anda bisa dan menguasai bisnis dropship ini. Baru Anda bisa belajar bagaimana caranya menjadi importir barang untuk dijual kembali. Karena untuk mengimpor barang dari luar dalam jumlah besar Anda membutuhkan strategi dan penanganan tersendiri. Anda tidak bisa asal belanja dan kirim. Karena bisa – bisa barang Anda di tahan atau dikembalikan ke negara asal di mana tempat Anda membelinya. Atau yang lebih parah barang itu akan di sita oleh negara dan akan di lelang. Sayang bukan kalau sampai terjadi seperti itu?

Memang nanti saya akan mengajarkannya juga kepada Anda bagaimana Anda bisa import barang dari cina dalam jumlah besar. Tetapi tidak hari ini dan tidak akan saya share secara umum. Panduan ini nantinya akan saya private dan saya bagikan HANYA lewat email berlangganan. Jadi yang akan mendapatkan panduan ini hanya mereka yang sudah memasukkan email berlangganan dan juga yang sudah subscribe channel submitclimb.

Apa untungnya kalau Anda import barang dalam jumlah besar?

Sudah pasti ada untungnya. Barang yang Anda beli dari cina dengan jumlah yang besar biasanya diberikan dengan harga yang murah dan bisa Anda jual kembali dengan harga yang jauh lebih tinggi. Sebagai contoh katakanlah Anda mau import sebuah produk yang menurut saya sangat dibutuhkan oleh banyak orang. Ini hanya produk sebagai contoh saja. Menurut saya produk ini termask dalam kategori untuk kesehatan. Orang-orang yang serumah dan yang mengalami masalah ini sudah pasti akan beli.

Produk yang mau kita import adalah produk untuk mengatasi orang yang tidurnya suka mendengkur. Silahkan lihat gambar yang ada di bawah ini:

Alat Anti Mendengkur

Mungkin beberapa dari antara kita ada yang bertanya kenapa menjual produk seperti ini?

Sebetulnya ini pengalaman saya saat mempromosikan produk affiliate di Amerika. Saat saya mempromsoikan produk itu, ternyata penjualannya lumayan banyak peminatnya. Nah dari sana saya coba mencari barang di toko online lain yang ada di cina yang mirip-mirip dengan produk yang saya pasarkan, kemudian saya jual di Indonesia dan juga di luar negeri. Dan pasarnya ternyata ada dan lumayan juga.

Kalau kalian lihat produk anti mendengkur ini di Alibaba, harganya di jual $0.44. katakan saja barang ini $1 biar Anda dan saya gampang menghitungnya. Misalnya dolar sekarang Rp.13.000, kalau kita hitung-hitung harga di cina adalah Rp. 1.300,00 (seribu tiga ratur rupiah). Kira-kira segituan harganya.

Coba Anda cari harga barang ini di toko online yang lain dan juga di Indonesia sendiri. Ada yang jual sampai Rp.50.000an atau lebih dari itu /pcsnya.

Bisa kalian lihat berapa keuntungan orang yang menjual barang ini di Indonesia atau yang memasarkan barang ini di pasar dunia? Kalau Anda menjual Rp.50.000 – Rp.1.300 = Rp.48.700 adalah keuntungan yang akan Anda dapatkan. Kalau bisa sih saran saya jangan gede-gedelah cari untungnya. Supaya bisa Anda jual grosiran sama orang lain. Kan enak ada yang bantu jualin produk yang Anda import ke Indonesia. Ya gak?

Selain itu Anda bisa reseller atau dropshipkan lagi di pasar Indonesia atau pasar dunia dengan keuntungan yang bisa mencapai 300 – 400 kali lipat.

Menarik bukan?

Bahkan nanti saya juga akan mengajarkan bagaimana Anda bisa memasarkan produk ini dengan menggunakan iklan berbayar seperti Adword, SEO, Facebook Ads dan beberapa metode pemasaran lain yang paling banyak digunakan dan sedang trend di dunia Internet.

Apakah Tutorial ini juga GRATIS?

Saya belajar panduan ini awalnya dari internet. Saya mencari menggunakan Google dan di YouTube. Memang saya bisa mendapatkan beberapa pengetahuan baru ini. Tetapi setelah mencoba-coba saya merasa saya membutuhkan mentor atau kursus yang mengajarkan tentang hal ini.

Ya saya akhirnya belajar dan mengeluarkan uang dalam jumlah yang mungkin menurut saya cukup banyak. Tetapi ini adalah sebuah investasi. Saya senang belajar dan mendapatkan pengetahuan, jadi saya harus mengeluarkan uang untuk belajar dan mengetahui bagaimana sih caranya import barang dari cina dengan jumlah yang besar. Bagaimana cara mengurus perijinannya? Dan lain sebagainya.

Setelah saya mengetahui semua itu. Saya memang berniat ingin membagikannya kepada Anda secara gratis. Ya 100% gartis tanpa bayar lewat internet. Yang perlu Anda lakukan hanya follow, like dan subscribe akun sosial media SUBMITClimb.

Kapan saya akan membagikannya?

Secepat mungkin setelah Anda selesai mempelajari panduan Belajar Dropship Internasional dan juga setelah saya merampungkan pekerjaan saya dan juga membuat panduannya. Ingat ini bukan keharusan bagi saya untuk membagikan panduan ini. Saya akan melihat dahulu sejauh mana kemajuan channel submitclimb yang subscribe. Jika banyak yang subcribe ini membuktikan banyak orang yang berminat dan menghargai apa yang saya bagikan secara gratis. Jika memang jumlah yang berminat sedikit maka saya kemungkinan besar tidak akan membuatkan dan membagikan panduan ini di channel submitclimb.

Untuk menutup tulisan saya kali ini saya mengundang Anda untuk menonton video panduan Cara Berbelanja di Aliexpress dengan Pembayaran Bank Lokal. Semoga video ini bisa bermanfaat buat Anda dan jangan lupa share dan subscribe ya. Sampai jumpa di artikel selanjutnya.

This Post Has 2 Comments

  1. Terimakasih kakak, informasi nya padat jelas dan sangat membantu, saya ingin membeli smartphone doogee s70 (6GB/64GB) melalui alliexpress dan sedikit susah karna masalah pembayaran, nemu blog ini dan baca sampai habis jadi mengerti, terimakasih kakak

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back To Top