SUBMITCLIMB.COM – Adobe Stock adalah salah satu platform yang sangat powerful untuk semua orang yang…
Pentingnya Membuat Judul Video YouTube Yang Menarik
Pentingnya Membuat Judul Video YouTube Yang Menarik.
Saya sangat yakin Anda pasti banyak menghabiskan waktu untuk membuat sebuah video. Tapi membuat video tidak sekedar hanya punya ide membuat video lucu atau video tentang anak kemudian langsung membuat video itu.
Tidak seperti itu…
Ada hal yang jauh lebih penting yang harus Anda dan saya ketahui bersama sebelum benar-benar membuat sebuah video, apa itu?
…yaitu tentang bagaimana sebuah video yang Anda buat itu bisa ditemukan oleh sebanyak mungkin penonton. Mesin pencari Google dan mesin pencari YouTube mempunyai sistem pencarian yang sangat unik, Pertama, membantu sebanyak mungkin orang (penonton) untuk bisa menemukan video yang mereka ingin tonton dan yang Kedua, memaksimalkan interaksi dan juga kepuasan penonton video Anda untuk jangka panjang.
Sampai di sini apa yang bisa Anda pahami?
Apakah penting hanya mempunyai ide untuk membuat video saja sudah cukup? Mari kita sama-sama belajar untuk memahami pemahaman yang benar tentang bagaimana cara kerja mesin pencari menemukan konten video Anda dan hal apa yang bisa Anda lakukan agar setiap video yang Anda buat memiliki peluang untuk ditemukan dan ditonton oleh orang.
Algoritma YouTube Mengikuti Penonton
YouTube terus mencoba membantu kenyamanan setiap penontonnya dengan memberikan mereka video-video yang cocok dengan keyword yang mereka gunakan dan menikmati video yang tepat. Dengan banyaknya video-video yang di upload ke YouTube setiap menitnya, ini tentunya bisa menjadi sebuah tantangan bagi mesin pencari YouTube untuk bisa memberikan dan menampilkan video yang terbaik, tepat, sesuai minat mereka sehingga mereka mau kembali ke YouTube secara ruitin.
Banyak orang-orang yang mencoba mencari peruntungan di YouTube (kreator) yang bertanya seperti ini, “bantu saya dong untuk bisa sukses di YouTube,” “Video apa saja sih yang bisa viral dan disukai penonton dan juga algoritma YouTube?”. Terlepas dari itu semua, tahukan Anda kalau sistem YouTube tidak mencari video berdasarkan jenis video yang akan Anda buat atau yang sudah Anda buat dan juga tidak memilih video dengan format MP4 atau format tertentu akan ditampilkan di halaman depan.
Sistem pencari YouTube memperhatikan perilaku para penonton yang menggunakan website mereka mulai dari:
- Hal apa saja yang mereka suka tonton
- Hal apa saja yang tidak mereka sukai
- Berapa lama sih waktu yang mereka gunakan untuk menonton sebuah video di YouTube
- Like dan juga dislike
- Not interested dan memberikan feedback.
Saya sering memperhatikan di grup Facebook tertentu yang saya ikuti, banyak orang mengkhawatirkan mengenai apa saja yang “disukai” algoritma, ketimbang berfokus kepada itu, saran saya sebaiknya Anda berfokus kepada apa yang menjadi kebiasaan orang-orang sebagai penonton, kesukaan mereka. Jika Anda melakukan hal itu dan orang kemudian menonton video yang Anda buat, algoritma dengan sendirinya akan mengikuti. Video apa yang paling di sukai oleh penonton? Seberapa sering mereka mengunjungi dan menonton video-video yang ada di channel anda? Untuk menemukan jawaban dari pertanyaan itu dan juga pertanyaan yang ada di bawah ini anda bisa melihat YouTube Analytics seperti yang sudah saya bahas di artikel sebelumnya, ini adalah salah satu tool yang harus digunakan oleh kreator YouTube.
Penurunan Waktu Tonton Musiman
Siapaun kreatornya wajar jika suatu saat ada kalanya performa channel Anda mengalami penurunan. Bisa jadi saat ini penonton lebih sering mengunjungi video-video lain yang ada di channel lain. Bisa jadi minggu ini mereka lebih sering mengunjungi channel Anda dan melihat-video-video yang Anda buat, tetapi di mingu berikutnya bisa jadi tidak terlalu banyak pengunjung dikarenakan musim liburan dan mereka sedang berlibur.
Jadi yang saya mau sampaikan di sini adalah selalu biasakan diri Anda dengan perubahan yang bisa terjadi kapan saja atau musiman. Ingat jangan menyimpulkan sesuatu hanya berdasarkan dari satu video atau beberapa video saja. Pastikan Anda melihat peforma channel Anda secara keseluruhan agar bisa mendapatkan jawaban yang tepat. Mengapa saya mengatakan ini? Karena inilah yang sering membuat galau para pemain YouTube baru bahkan yang sudah lama. Ini bisa membuat mereka bertanya-tanya jika mereka tidak memiliki pemahaman seperti yang saya katakan ini. Dengan mengetahui hal ini, sekarang saya yakin anda akan lebih banyak diam dan bekerja ketimbang bertanya seperti newbietos yang sering kita lihat di forum-forum atau grup-grup tertentu. Bertanya tidak salah, yang salah menurut saya adalah “bertanya dulu baru mencari jawabannya,” menurut saya mereka mulai sekarang harus merubah pola pikir mereka, “cari dulu jawabannya, jika tidak ketemu baru silahkan bertanya”.
Selalu Bereksperimen dan Siap Berubah
Perhatikan hal ini, jika anda selalu mengupload video-video secara rutin dan melakukan hal yang sama secara terus menerus, dan hasil dari semua yang Anda lakukan itu tidak membuahkan hasil yang baik, maksud saya tidak menghasilkan interaksi dengan penonton, bisa jadi ini menjadi suatu pertanda buruk kalau Anda harus mau dan siap untuk segera melakukan perubahan atau melakukan sesuatu yang baru.
Jadi memang terkadang pertanyaan seperti ini perlu diajukan oleh setiap orang yang menjadi kreator YouTube jika mengalami hal seperti yang sudah saya sebutkan di atas “Apakah saya harus mencoba sesuatu yang sama sekali baru di channel saya?” berani melakukan eksperimen dan perubahan sangat penting sekali untuk orang-orang kreatif saat baru memulai dan mengembangkan channel mereka. Bebaskan, beranikan diri anda untuk mencoba segala macam jenis video sampai Anda benar-benar menemukan apa yang sesuai dan cocok untuk Anda. Pastikan juga Anda mendengarkan masukan dari para penonton Anda jika Anda ingin melakukan sesuatu yang baru. Menurut saya ini juga penting.
Mesin Pencari YouTube
Sama halnya seperti mesin pencari Google, mesin pencari di YouTube juga akan selalu menampilkan hasil pencarian yang relevan sesuai dengan keyword yang diketiikan oleh penonton. Semua video akan diberi peringkat di mesin pencari berdasarkan beberapa faktor, salah satunya adalah judul yang sama (cocok), deskripsi video, dan isi konten video itu sendiri dengan kueri yang di cari penonton. Selain itu mesin pencari juga mencari video-video yang paling banyak membawa interaksi untuk melakukan kueri. Jadi sebuah video bisa berada di mesin pencari paling atas bukan karena di dasarkan ata sering ditonton untuk kueri tertentu.
Tips Sebelum membuat video:
- Cari kata-kata yang paling sering digunakan oleh orang-orang untuk menemukan channel YouTube Anda di YouTube Analytics Anda. Dari sana Anda bisa melihat kata-kata atau istilah yang yang paling relevan untuk setiap video baru. Setelah menemukannya cobalah untuk menambahkannya ke dalam judul dan juga deskripsi video Anda. (Asalkan tepat dan tidak berlebihan).
- Pastikan untuk menulis deskripsi video paling sedikit 1 sampai dengan 2 paragraf, pastikan itu serelevan mungkin.
- Gunakan juga fitur penterjemahan video YouTube untuk menjangkau lebih banyak penonton.
- Untuk membuat video baru, coba cari kata kunci dari hasil pencarian populer yang tidak terlalu tinggi tingkat persaingannya.
- Selalu periksa tab “Trending” untuk mencari topik-topik yang banyak diminati orang.
Judul Video YouTube
Ok kita akan membahas lebih dalam mengenai Judul Video YouTube. Judul sebuah video sangat penting untuk kinerja di YouTube. Ada dua alasan mengapa judul video sangat penting:
1# Rasio klik-tayang: jadi begini, ketika ada seseorang yang melihat video yang Anda buat dari hasil pencarian mesin pencari YouTube, mereka akan melihat thumbnails video Anda dan juga judul video Anda untuk memutuskan lebih lanjut, apakah mereka akan mengklik video itu dan akhirnya menonton video Anda atau tidak.
Bahkan YouTube Sendiri mengatakan begini:
“Well-written titles can be the difference between someone watching and sharing your video, or scrolling right past it…”.
2# Video SEO: tahukah Anda kalau judul video Anda adalah rangkuman dari seluruh isi video Anda. Itulah sebabnya mengapa Youtube dan mesin pencari lainnya memberikan bobot besar dibagian kata kunci yang akan Anda gunakan di dalam judul video yang Anda buat.
Cara Melakukannya
Sertakan Keyword di dalam Judul Video Anda
Judul video Anda adalah bagian yang paling terpenting dari metadata video Anda.
Berdasarkan dari pengalaman dan riset saya, video yang mempunyai judul yang mirip dan sama dengan keyword yang dibidik jauh memiliki peluang untuk muncul dihalaman mesin pencari YouTube.
Itulah sebabnya kalau kita berbicara mengenai SEO Video, penggunaan kata kunci di dalam sebuah video adalah mutlak harus ada. Juga, pastikan untuk tidak mengubah kata kunci dan menambahkan istilah yang tepat di setiap judul video.
Misalnya saja, target keyword untuk video ini adalah: “Erlangga Bali” seperti yang bisa Anda lihat di dalam gambar dibawah ini, istilah yang tepat digabungkan di dalam judul video:
Selain itu, YouTube juga memberi bobot lebih untuk setiap keyword yang muncul di awal judul.
Jadi dalam penerapannya, selama itu masuk akal, usahakan untuk menempatkan keyword target Anda di awal judul video.
Sebagai contoh: katakanlah target keyword Anda adalah “Snack Terbuat dari Mie” lakukan sebisa mungkin untuk memasukkan istilah itu di awal judul video Anda.
Jadi penerapannya seperti ini: “5 contoh Snack terbuat dari Mie yang paling di sukai orang”
Atau seperti ini: “Snack terbuat dari Mie: 5 contoh yang paling di sukai orang”
Optimalkan Judul Anda untuk CTR
Click-throught rate (CTR) adalah hal yang penting untuk peringkat video di YouTube. Ketika banyak orang mengklik video Anda di hasil pencarian, ini seolah-oleh memberitahu YouTube begini: “Video inilah yang sangat ingin dilihat oleh penonton”.
Jika ini terus dilakukan maka secara perlahan-lahan dari waktu ke waktu rangking video Anda akan terus meningkat naik ke halaman pertama paling atas. Mengapa saya bisa tahu ini? Karena saya telah mencoba melakukan eksperimen beberapakali dengan menggunakan jasa orang hanya untuk melihat video saya dengan syarat yang saya beritahu kepada mereka. Jadi mereka tidak sembarangan melakukan, mereka seolah-olah melakukan itu secara natural. Kapan-kapam akan saya buatkan panduan videonya
Kira-kira seperti ini tips untuk meningkatkan CTR judul Video Anda:
- Gunakan Angka: Menggunakan angka di title (judul) video Anda bisa meningkatkan CTR: sebagai contoh, jika video yang Anda buat sekarang ini menyertakan 4 cara (tips), gunakan angka “4” di judul video Anda. Jika video Anda mengenai bagaimana Anda hanya menghabiskan Rp.1 Juta untuk tiket pesawat ke jepang dengan penerbangan kelas VIP, maka gunakan Rp. 1 juta” di dalam judul video Anda.
- Gunakan frasa atau kata-kata yang bisa memikat perhatian orang. Jika judul video yang Anda buat masuk akal, coba untuk menggunakan frasa yang menarik. Misalnya “WOW” atau “Aku Sedih”.
- Gunakan Emotional: riset menunjukkan bahwa headline yang bermuatan emosi akan lebih banyak mendapatkan klik dan shares.
Meskipun Anda ingin sekali bisa memaksimalkan CTR dengan judul video, sangat penting untuk menghindari clickbait. Mengapa demikian…
Clickbait Lebih Membahayakan daripada hal menguntungkan
Selama lebih beberapa tahun, YouTube telah menginfokan untuk menghindari clickbait.
Bahkan YouTube mengatakan, Judul yang mengandung clikbait bisa “…membahayakan peluang Anda untuk direkomendasikan kepada para penonton baru”.
Bisa dikatakan, jika Anda menggunakan judul yang mengandung clickbait, YouTube akan mengubur video Anda.
Lalu mungkin pertanyaan yang akan Anda tanyakan adalah, bagaimana YouTube bisa tahu kalau kita menggunakan judul yang mengandung clickbait?
Kita mungkin menganggap mesin tidak bisa menipu kepintaran Anda. Jangan salah, YouTube dibuat oleh manusia dengan algoritma yang bisa berpikir secara mesin dan mereka menjadi mesin yang pintar menganalisa.
Begini caranya kehebatan YouTube menemukan clickbait.
YouTube sangat-sangat memperhatikan bagaimana user berinteraksi dengan setiap video yang mereka lihat setelah mereka mengklik video itu. Jika orang yang mengunjungi video Anda dan melihat video hanya sebentar saja atau beberapa detik saja kemudian pergi, perilaku orang yang baru menonton video Anda seolah-oleh memberitahu mesin YouTube bahwa video itu kemungkinan sekali mengandung judul yang menyesatkan, yang isinya menipu orang hanya untuk mengklik.
Jadi saran saya kepada Anda, hindari menggunakan tehnik clickbait.
Di sisi lain: Jika ada oang yang yang menonton video Anda lebih lama, bahkan jika mungkin sampai habis, YouTube langsung mengetahui kalau judul video yang Anda buat akurat, tidak dibuat-buat dan cocok dengan isi konten dalam video Anda.
Optimasi Ulang Video Lama
Seandainya Anda memiliki video yang lama yang sudah di upload dan kurang berhasil, sebenarnya tidak banyak yang bisa Anda lakukan untuk mengubah video itu.
Kabar baiknya, Anda bisa mengubah judul video, deskripsi video dan juga tag video yang sudah Anda buat. Cara ini mungkin jarang dilakuakan banyak orang, tetapi banyak juga YoTuber yang mencari video lama mereka kemudian merubah judul videonya, deskripsi dan juga tag video mereka dan akhirnya bisa mendapatkan hasil yang jauh lebih baik, pastikan perubahan yang Anda lakukan harus SEO friendly.
Caranya juga sangat mudah:
- Pertama, Pergi ke halaman YouTube Analytics dan silahkan lihat views report.
- Langkah selanjutnya, lihat video mana di channel Anda yang paling sedikit di lihat terakhir kalinya.
- Langkah selanjutnya, buat judul baru untuk video itu. Anda bisa menulis ulang judul videonya agar terlihat lebih menarik. Bisa juga mencoba menggunakan judul video yang sama sekali baru.
Itu saja yang harus Anda lakukan.
Gunakan Judul dan Thumbnails yang berhubungan dan Menarik
Kebanyakan orang yang menonton video yang ada di YouTube karena judul video dan juga melihat thumbnails video yang menarik.
Jadi pastikan untuk membuat judul dan thumbnails yang berkaitan dengan isi konten video Anda.
Ada banyak vlog melakukan ini dengan sangat baik dalam membuat judul dan juga thumbnails video mereka. Contohnya seperti vlog “The Holderness Family,” “Daily Bumps”.
Perhatikan kedua thumbnails mereka sangat menarik perhatian kita bukan? Judul-judul yang mereka buat sangat berkaitan dengan thumbnail yang mereka buat.
This Post Has 0 Comments