skip to Main Content
JANGAN LUPA LIKE - COMMENT - SHARE & SUBSCRIBE >>
Convert YouTube jadi mp3

Convert YouTube jadi mp3. Apakah boleh, baca faktanya!

SUBMITCLIMB.COM – Sebelum Anda membaca artikel tentang convert YouTube jadi mp3 ini secara menyeluruh, saya ingin memberitahu kepada Anda semua bahwa YouTube dan semua kreator lagi memiliki hak cipta, dan YouTube sendiri sangat membatasi semua konten yang ada di website mereka tentang apa saja yang bisa Anda unduh, upload dan dipinjamkan.

Jadi, silahkan Anda membaca terlebih dahulu apa saja yang menjadi persyaratan layanan YouTube dan US Digital millenium Copyright Act.

Apa yang kami tulis di artikel ini tidak bertujuan mengajar Anda untuk melakukan tindakan yang tidak benar.

Di sini, kami hanya ingin menunjukkan bagaimana caranya merubah sebuah format lagu apapun (bisa dalam bentuk video YouTube atau video lannya) ke format mp3 yang bisa didengarkan untuk tujuan tertentu (hanya untuk penggunaan pribadi saja).

Musik atau Lagu yang baik bisa menghibur dan mempengaruhi perasaan hati

Mendengarkan musik memang bisa membantu seseorang menjadi lebih semangat atau bisa membantu seseorang untuk mengungkapkan perasaan hatinya yang paling dalam – Apakah dia sedang sedih, bahagia, kesal, dan sedang merasakan cinta kasih.

Dengan mendengarkan musik atau lagu, suasana hati seseorang akan menjadi lebih tenang dan terhibur. Coba bayangkan, Anda berada di tengah-tengah acara konser musik yang di organisir dalam skala besar. Jika, salah satu dari antara kita ada di tengah-tengah acara seperti itu rasa kagum, bahagia, takjub yang meluap pasti tidak akan terelakkan lagi bukan?

Musik sering digunakan untuk tujuan lain misalnya ibadat, penyembahan berhala dan kini musik juga banyak digunakan untuk tujuan menyindir seseorang atau kelompok tertentu.

Musik memang mempunyai kekuatan untuk hal-hal yang kami sebutkan di atas termasuk juga untuk menggerakkan, memikat, dan bisa mempengaruhi orang lain.

  • Musik rap (tentang pemberontakan)
  • Musik heavy metal (biasanya berbau seks, kekerasan, dan juga satanisme)

Dari sini, kita semua bisa belajar ada alasan yang cukup baik untuk memilih semua musik yang ingin kita dengarkan.

Ok, cukup pengingat yang baiknya dari saya. Sekarang kita masuk ke pokok utama tema pembahasan kita bagaimana convert YouTube jadi mp3?

Bagaimana caranya convert YouTube jadi mp3?

Di sini saya tidak akan membahas tentang software YouTube converter mp3 terbaik. Saya hanya akan menjelaskan bagaimana caranya convert YouTube jadi mp3.

Jika Anda sedang mencari software apa saja yang bisa Anda gunakan untuk mengconvert video musik YouTube menjadi mp3, silahkan membacanya di sini.

Untuk bisa bisa mengconver video YouTube jadi mp3 ada beberapa tool pendukung yang biasanya saya gunakan. Saya secara pribadi hanya menggunakan dua software ini saja:

  1. Wondershare UniConverter
  2. Internet download manager

Keduanya harus kita instal di dalam komputer atau laptop kita. Saya sangat menyarankan Anda untuk menggunakan komputer agar kerja Anda lebih nyaman dan leluasa.

Setelah Anda menginstal kedua software di atas. Silahkan kunjungi YouTube dan putar lagu yang ingin Anda download

Proses download menggunakan IDM

Sebagai contoh di sini saya membuka salah satu video musik yang ada di YouTube. Pada bagian pojok kanan atas kalau Anda sudah menginstal IDM, akan muncul tombol berwaarna biru di pojok kanan atas video atau di bawah video (tombol muncul tidak selalu pada bagian pojok kanan atas).

Tombol IDM untuk mengunduh video dan file

Silahkan klik tombolnya, kemudian akan muncul beberapa pilihan ukuran file yang ingin Anda download. Silahkan pilih salah satu ukuran file yang akan Anda download.

Pilih resolusi file yang akan di pilih

Setelah itu akan muncul pop up seperti yang ada pada gambar di bawah ini. Kemudian Anda klik “download” dan silahkan tunggu sampai proses unduhnya selesai.

Muncul tombol download

Setelah proses unduhnya selesai, akan muncul menu pop lagi seperti yang ada pada gambar di bawah ini. Klik saja untuk mengetahui di mana file unduh Anda tersimpan. Silahkan klik open folder.

[gambar klik tombol open folder pada idm]

Apa yang saya tunjukkan di atas hanya proses downloadnya saja menggunakan Software internet download manager. Setelah ini saya akan menunjukkan kepada Anda bagaimana Anda bisa mengubahnya menjadi format mp3.

Proses merubah dari video ke mp3 dengan bantuan Wondershare UniConverter.

Setelah file video berhasil Anda download. Langkah selanjutnya yang akan Anda lakukan adalah merubahnya dari format video menjadi format mp3 dengan bantuan software Wondershare UniConverter.

Langkah pertama. Buka software Wondershare UniConverter. Jika Anda belum memilikinya silahkan mengunduhnya melalui website resminya.

 
download Wondershare UniConverter secara gratis

Langkah kedua. Pilih menu Converter setelah Anda membukanya.

Pilih menu Converter pada Wondershare UniConverter

Langkah ketiga. Drag and drop file video yang sudah Anda download, atau bisa juga klik gambar ikon file kemudian pilih file videonya yang ingin di convert.

Drag and drop file video di wondershare uniconverter

Langkah ke empat. Setelah video yang ingin Anda convert ada di timeline. Silahkan klik ikon gerigi untuk memilih format yang ingin Anda hasilkan. Kemudian silahkan klik “Convert” untuk memprosesnya menjadi file yang Anda inginkan. Dalam contoh ini adalah menjadi file mp3.

Pilih file format yang ingin di convert jadi mp3 di wondershare uniconverter

Proses download menggunakan Wondershare UniConverter

Pada bagian ini kami akan menunjukkan kepada Anda bagaimana caranya Anda dan saya bisa mengunduh sebuah video musik dari YouTube atau dari website lain dengan menggunakan software Wondershare UniConverter.

Agar bisa mengikuti panduan ini, silahkan Anda mencoba mengunduh versi gratisnya di website resmi mereka. Jika Anda ingin menggunakan versi jamunya untuk mencoba-coba selama beberapa waktu sebelum membelinya, silahkan mengunduhnya dari halaman ini.

Setelah menginstal. Silahkan buka softwarenya. Kemudian klik menu Downloader.

Menggunakan uniconverter untuk mengunduh merubah jadi mp3

Silahkan Anda buka YouTube dan pilih lagu yang ingin Anda download. Copy URL videonya.

Klik menu panah ke bawah yang ada di kiri atas, kemudian pilih file yang ingin Anda download. Jika video, pilih video, jika mp3 pilih mp3. Nanti, secara otomatis file akan langsung di download jika Anda sudah mengcopy URL videonya.

Pilih ikon mp3 untuk mengunduh

Setelah selesai akan ada suara yang menandakan proses convert sudah selesai. Kemudian klik ikon gambar folder untuk menemukan file yang sudah di convert menjadi mp3.

Proses download menggunakan Wondershare UniConverter cukup mudah untuk dilakukan bukan?

Silahkan memilih dan menyesuaikan cara convert YouTube jadi mp3 sesuai dengan cara yang cocok untuk Anda. Semoga apa yang kami bagikan ini bisa sedikit menambah wawasan Anda tentang cara convert YouTube jadi mp3.

Jika Anda suka dengan artikel dan juga video tutorial yang kami buat ini, Bantu kami untuk share artikel dengan judul Convert Youtube jadi mp3 gratis ini. Dan, jangan lupa subscribe channel YouTube SUBMITClimb untuk mendapatkan video lanjutan dan juga video tutorial lain yang mungkin berguna dan bermanfaat untuk Anda. Anda juga bisa menemukan tutorial dan beberapa panduan yang hanya kami share di akun sosial media kami seperti di Facebook, Facebook Group, Twitter dan Instagram SUBMITCLimb.

This Post Has 0 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back To Top