skip to Main Content
JANGAN LUPA LIKE - COMMENT - SHARE & SUBSCRIBE >>
Cara Mencari Ide Artikel Untuk Website Tanpa Kehabisan Ide

Beberapa Cara Mencari Ide Artikel Untuk Website Tanpa Kehabisan Ide

Cara Mencari Ide Artikel Untuk Website Tanpa Kehabisan Ide. Semua yang bekerja sebagai penulis entah itu penulis Puis, Naskah Televisi dan Film, penulis Blog, penulis lagu atau siapapun pasti sangat bergantung dengan kamampuan mereka untuk mendapatkan dan menemukan ide untuk mereka tulis.

Untuk menulis secara terus menerus dan menemukan kreatif ide, pasti sangat sulit. Kami sendiri mengalami hal itu. Memang Sangat sulit sekali untuk bisa menemukan ide-ide baru untuk di jadikan bahan tulisan, selain itu yang juga menjadi kendala adalah setelah kita menemukan ide dan mulai menulis, tetapi ketika artikel atau kontennya kita publikasikan kita tidak mendapatkan hasil yang bagus dan tidak sebanding dengan waktu dan jerih payah yang sudah kita lakukan selama beberapa hari.

Menurut kalian apa yang membuat seperti itu?

Apakah ada sesuatu yang sudah kita lewatkan atau memang kita sendiri yang kurang bagus dalam menulis konten dengan topik itu?

Akhirnya masalah-masalah yang muncul itu sering kali membuat para penulis atau seseorang “berhenti” untuk ngeblog lagi.

  • Gak punya ide menulis
  • Blog saya sepi dan gak pernah ada pengunjung

Kembali ke Semangat Awal

Masih ingat kapan pertama kali kalian menulis dan membuat blog kalian?

Pasti kita semua punya pengalaman yang sama, awal-awal terjun sebagai blogger kita rajin menulis dan mempublikasikan artikel – artikel baru, bahkan ada yang sanga rutin untuk memposting artikel mereka setiap hari, ada yang mungkin hanya sanggup seminggu satu kali, ada yang 1 bulan satu kali atau beberapa kali.

Semangatnya luar biasa ya waktu itu…?

Tetapi biasanya setelah waktu berlalu mungkin beberapa dari antara teman-teman ada yang menjadi kendur semangatnya, ini bisa di sebabkan oleh alasan-alasan yang sudah saya sebutkan di awal artikel salah satunya adalah tidak banyak pengunjung.

Memang pengunjung yang bisa membuat kita semangat untuk membuat konten-konten baru, tetapi kalau setelah sudah membuat konten tetapi pengunjungnya tidak banyak atau malah tidak ada… biasanya membuat kita menjadi putus asa.

Bisa jadi ini bukan kesalahan Anda atau artikel yang Anda buat atau cara Anda mempromosikan…

…bisa jadi ini disebabkan oleh karena kesalahan “Pemilihan Topik Artikel Anda”

Atau banyak yang dari antara kita melewatkan berita yang sedang menjadi pembicaraan orang hari ini atau berita yang sedang viral atau hangat. Jadi bisa jadi apa yang sudah kita tulis menjadi kurang diminati.

Memang tidak harus seperti itu dalam menulis sebuah artikel, harus mengikuti berita terkini.

Ingat tidak semua tema atau topik yang akan kita tulis akan bisa menjadi populer, meskipun Anda sudah berkali-kali melakukan riset kata kunci dan menemukan jumlah pencarian kata itu sangat banyak, menurut saya ini tidak bisa menjadi jaminan konten itu akan menjadi populer.

Nah kalau begitu Anda harus bagaimana, Apakah harus pensiun kayak yang lain?

Sabar dulu, sebelum Anda benar-benar pensiun coba serahkan semua website yang ada ke saya secara gratis ya hehehehe…

Ok jangan dulu pensiun mas bro dan mbak bro…

Coba baca terus apa yang akan saya tulis selanjutnya di pembahasan ini. Saya akan mencoba membantu Anda dengan apa yang saya tahu dari hasil membaca artikel-artikel bermutu dari website lain dan saya terapkan. Ingat saya belajar secara otodidak tanpa tanya ini itu, saya Cuma membaca dan tidak pernah bertanya…

Dari hasil pembelajaran itu akan saya bagikan kepada Anda, dan saya tidak menganggap apa yang saya share ini benar dan akan menghasilkan, semua bergantung dari kondisi perkembangan ilmu baru dan cara Anda menyerap apa yang saya jelaskan dalam artikel ini. Ok langsung aja.

Gunakan Strategi ini

Meskipun Anda sudah tahu dan banyak belajar caranya meriset sebuah keyword dengan hasil pencarian yang tinggi dan tingkat persaingan yang sangat rendah belum tentu artikel yang Anda buat nanti akan menjadi populer.

Bisa jadi dengan menggunakan Google keyword Planner adalah hal yang kurang baik.

Dan mencari sesuatu untuk di jadikan bahan tulisan di mesin pencari Google keyword juga bisa jadi hal yang kurang baik.

Ngaco nih masnya…?

Mungkin Anda akan bilang seperti itu ke saya.

Anda semua pasti tahu kalau kita mencari keyword dengan jumlah volume pencarian yang tinggi tingkat persaingan di mesin pencarinya juga sangat tinggi dan sulit untuk blog atau website yang masih baru.

Mungkin Anda bilang ya udah kita pakai keyword yang tingkat persaingannya rendah aja.

Ingat keyword yang persaingannya rendah jumlah pencarian di mesin pencari juga rendah dan bisa jadi artikel yang kita buat juga tidak akan menjadi populer meskipun sudah di promosikan.

Memang untuk meningkatkan sebuah website atau blog secara SEO, konten yang akan kita tulis memang sudah populer dan banyak di cari oleh orang.

Saya akan tunjukkan caranya:

Coba Anda cari dan temukan topik yang mau di tulis yang memang benar-benar sudah pasti akan menjadi populer, kemudian riset dengan seksama dan jangan terlalu terburu-buru, pastikan Anda membuat sebuah konten yang benar-benar bagus bila perlu 5-10 kali lebih bagus dari konten-konten yang sudah ada di Internet lebih dulu, kemudian coba Anda promosikan.

Contoh mencari topiknya mungkin seperti ini:

Temukan Topik Yang Sudah Pasti Akan Menjadi Populer

Topik yang akan menjadi populer ini akan menjadi salah satu peranan terpenting untuk perkembangan dari website kita. meskipun Anda membuat artikel yang benar-benar bagus dan tersusun dengan rapi, jika tema yang Anda bahas memang tidak menarik buat banyak orang maka akan menjadi sia-sia saja buat Anda.

Jadi pastikan untuk benar-benar menemukan dan memilih yang benar-benar pasti, jangan menebak…

Kita harus mencari topik yang memang sudah populer.

Memang semua orang harus mencari ide dan inspirasi untuk menulis sesuatu, jadi untuk menemukan konten yang sudah pernah populer kita akan banyak melihat dan membaca dari website lain yang sudah lebih dahulu membahas topik itu. (Ingat jangan copy paste, Tulis ulang dengan gaya dan bahasa Anda sendiri) jika Anda melakukan cara itu sudah pasti isinya tidak akan sama tapi pembahasanya sebenarnya sama.

1# Rajin Membaca. Mungkin banyak yang bingung apa hubungannya membaca dengan topik yang akan menjadi populer? Sudah pasti hubungannya ada…

Karena dengan membaca sudah pasti Anda akan banyak pengetahuan baru yang masuk dan tahu bagaima tren penulisan sekarang dengan tren penulisan zaman dulu.

Selain itu Anda juga bisa belajar dari website lain dan menemukan ide-ide baru untuk di jadikan konten baru. Meskipun tulisan Anda untuk di blog tidak ada salahnya membaca juga dari majalah, buku-buku yang ada di toko buku, perpustakaan termasuk di Internet sendiri.

Anda juga tidak perlu membeli buku jika mau, cukup membaca apa saja yang di bahas dalam buku itu yang sesuai dengan tema blog kita.

2# Kunjungi Forum, Grup Facebook, Komunitas Google+ dll

Jika Anda rajin mengunjungi forum-forum yang ada di dunia internet atau komunitas seperti yang saya sebutkan di poin ke dua ini, Anda akan menemukan konten-konten yang sedang tren atau populer. Karena biasanya sebuah topik yang sedang populer pasti akan banyak di bicarakan di forum-forum dan juga grup-grup Facebook.

 

Jadi pastikan untuk mengunjungi situs-situs seperti ini.

Saya biasanya meluangkan waktu 1-2 jam dalam sehari untuk membaca dan belajar.

Dan tahukah Anda artikel yang sedang saya tulis ini saya dapatkan dari kegiatan sehari-hari saya untuk membaca dan belajar dari ke tiga situs yang saya sebutkan itu.

Kalau Anda belum pernah begabung di grup-grup dan forum-forum tertentu segeralah bergabung sekarang juga dan pastikan itu yang sesuai dengan tema blog atau website Anda.

Kalau Anda membuat blog tentang hewan, cobalah bergabung di forum dan grup hewan.

Untuk mencari grup di Facebook, coba kamu ketikkan kata kunci seperti ini di kolom pencarian: “Groups about [topik]”. Ketikkan [topik] yang sedang Anda target untuk blog Anda, bisa pakai bahasa Indonesia juga seperti pada contoh.

pencarian FB

Kalau mencari di forum untuk topik yang sama dengan tema blog kita, coba gunakan Mesin pencari Google dengan mengetikkan kata kunci seperti ini “Forum [topik]”.

Nah nanti Anda akan dihadapakan oleh banyak sekali website forum dari hasil pencarian itu. Silahkan pilih dan buka satu-satu halaman website forum, pilih website forum yang menurut Anda bagus dan banyak pengikutnya.

Lalu Anda bergabung dan cari pertanyaan atau pembahasan atau komentar yang paling banyak di tanyakan, kalau sudah menemukan, itu adalah topik yang populer yang sedang Anda cari.

Setelah menemukan segera buat konten-nya bisa dalam bentuk artikel dan bisa juga di gabung dengan konten video, contoh konten yang banyak di cari misalnya tentang SEO dan cara mendapatkan Image gratis yang berkualitas, oleh karena itu saya mencoba membuat sebuah konten dalam bentuk artikel tentang Cara SEO Toko Online Untuk Semua Orang dan konten video dengan tema Cara Download Image di Shutterstock Secara Gratis.

Meskipun di Google keyword planner pencarian untuk kata kunci itu tidak banyak yang mencari dan populer.

Itulah sebabnya untuk tidak mengandalkan dengan satu teknik model pencarian untuk meriset sebuah topik tertentu, jadi sampai di sini sekarang Anda sudah bisa menemukan dari jawaban saya soal menggunakan Google Keyword Planner bisa jadi tidak baik dan kurang tepat.

3# Mencari Ide dari Website Lain

Saya rasa cara yang satu ini sudah banyak yang melakukannya, mungkin salah satunya Anda sendiri, karena cara ini adalah cara yang paling sering dan banyak di lakukan oleh semua blogger.

Tetapi sering kali banyak dari Antara mereka semua yang meniru dan melakukan cara ini dengan cara-cara yang mungkin bisa saya katakan salah.

Di mana salahnya?

Kebanyakan dari mereka meniru dari website yang salah, sehingga mereka yang meniru juga salah seperti website itu.

Nah jangan sampai Anda seperti mereka ya.

Saya biasanya melakukan cara yang sangat sederhana ini sebagai slaah satu untuk mencari ide artikel yang populer.

Pertama masukkan kata kunci di Google seperti ini “blog [topik}” penulisannya seperti ini “blog SEO”. Kemudian enter, dan setelah Anda memilih salah satu dari website yang tampil silahkan mengunjungi dua website ini SocialCount dan Quicksprout, fungsi dari ke dua website itu untuk mengetahui topik apa saja sih yang populer di blog atau website pesaing kita.

Silahkan masukkan alamat website pesaing Anda. Nanti akan muncul hasil pencariannya, jika artikel mereka sangat banyak biasanya waktunya juga akan sedikit lebih memakan waktu.

Nanti data yang muncul seperti data jumlah share di media sosial dan beberapa data lain dari artikel yang pernah mereka buat dan terbitkan.

Saya ingin tekankan lagi sama kalian semua, jika kalian sudah mendapatkan semua informasi datanya, jangan pernah untuk menulis dan meniru 100% dari konten yang mereka buat. Tulis ulang dengan gaya dan bahasa kalian dan gabungkan dengan ide dari hasil tulisan web lain supaya konten yang Anda buat lebih kaya informasi dan lebih bermutu dari artikel pesaing Anda.

Ini butuh waktu untuk menghasilkan tulisan yang baik dan bermutu, meskipun lama prosesnya dan Anda tidak bisa posting artikel banyak-banyak percayalah konten Anda akan jauh lebih di sukai oleh para pembaca Anda.

4# Melihat Materi Kursus

Anda bisa melihat materi apa saja yang di ajarkan dalam sebuah kursus online, seperti Udemy, lynda.com dan beberapa kursus online lainnya. Lihat dan pelajari materi apa saja yang mereka ajarkan dan bahas.

Dengan mengikuti daftar ajar mereka kita bisa membuat konten dengan topik-topik dan pembahasan yang sama, bedanya kita dalam bentuk artikel.

5# Menggunakan Tool Untuk Mendapatkan Ide Topik Populer

Anda bisa memanfaat beberapa tool yang ada di internet seperti misalnya BuzzSumo dan Ahrefs Content Explorer.

Dengan menggunakan ke dua tool itu kita bisa menemukan konten-konten yang paling banyak di share di dunia online menggunakan sosial media.

Cara menggunakannya juga tidaklah sulit Anda hanya perlu memasukkan kata kunci umum yang ingin Anda cari ke salah satu website itu.

6# Mulai Membuat Konten dari Ide yang kita temukan

Dari semua ide – ide yang kita temukan sekarang waktunya untuk membuat konten dari apa yang kita tangkap dari pembacaan kita di website-website lain.

Ingat kebanyakan orang mungkin melakukan cara seperti ini:

  1. Mereka menyimpan data atau URL website orang lain
  2. Mulai membuat sebuah artikel untuk website mereka
  3. Menulis kembali setiap kata dengan mengganti kata tanpa merubah isinya atau artinya

Memang cara ini akan membuat artikel Anda menjadi unik dan berbeda dari artikel asal. Cara ini menurut saya kurang tepat.

Cara Yang Benar Membuat Konten

Dari semua data yang sudah Anda temukan, cobalah baca semua artikel itu, cari apa keunggulan dari masing-masing artikel yang ada di website berbeda termasuk kekurangannya.

Dari data itu lalu kita akan membuat artikel yang baru dan berbeda dan jauh lebih lengkap dari website pesaing kita. sebisa mungkin buat lebih menarik untuk di baca dan mudah untuk di pahami.

Setelah Anda membuat konten, pastikan untuk mempromosikan konten Anda setelah Anda tulis dan posting di website Anda, karena ini akan membantu konten dan website Anda menjadi populer. Jadi jangan lupa untuk Mempromosikan Konten Website Anda. Jadi itu adalah beberapa Cara Mencari Ide Artikel Untuk Website Tanpa Kehabisan Ide yang sering saya gunakan hingga hari ini.

This Post Has 0 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back To Top