SUBMITCLIMB.COM – Adobe Stock adalah salah satu platform yang sangat powerful untuk semua orang yang…
Cara Melakukan Riset Produk yang Sedang Laris di Pasar secara online
Cara Melakukan Riset Produk – Semua pedagang online harus melakukan satu tahapan yang tidak boleh dilewatkan yaitu, melakukan riset Produk. Riset Produk Secara online ini bisa diterapkan untuk para pedagang offline juga, untuk mengurangi resiko kegagalan atau kerugian saat mulai menjual produk.
Riset Produk sangat penting dan harus dilakukan, agar Anda bisa mengetahui produk seperti apa saja yang saat ini sedang di cari dan dibutuhkan oleh orang-orang serta untuk mengetahui berapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan dari penjualan produk itu.
Melakukan riset produk bisa mendatangkan banyak keuntungan bagi Anda. Anda bisa mengetahui seberapa besar potensi dari sebuah produk yang akan Anda pasarkan itu, trend dari sebuah produk saat ini bahkan beberapa bulan yang akan datang.
Riset Produk Penting Tapi Bukan Segalanya
Meskipun riset produk ini sangat bermanfaat, Anda perlu mengetahui bahwa hasil dari riset yang akan Anda lakukan ini, tidak sepenuhnya bisa dijadikan patokan pasti untuk mendapatkan produk yang akan laku saat Anda jual di pasar online atau offline. Hasil dari riset produk ini hanya sebuah gambaran, atau bisa juga saya sebut sebagai indikasi (petunjuk) yang akan membantu Anda menghindari kegagalan dalam memasarkan sebuah produk yang tidak diminati atau di cari oleh orang.
Apa saja Cara Melakukan Riset Produk yang Sedang Laris di Pasar secara online? Saya akan menunjukkan beberapa cara yang paling sering dan banyak dilakukan oleh para pemasar di dunia:
1. Menggunakan Bantuan Google Trends
Ini adalah cara yang paling banyak ditunjukkan oleh para pemasar di seluruh dunia termasuk di Indonesia. Fitur ini adalah milik Google “Google Trend.” Dengan bantuan tool Google Trend Anda sudah bisa menemukan dan mendapatkan beberapa informasi penting yang sering di cari oleh pengguna internet di dalam satu negara tertentu selama kurun waktu tertentu, misalnya bulan dan tahun.
Buka saja website Google Trend, kemudian nanti silahkan Anda ketikkan kata kunci atau nama produk yang ingin Anda cari. Sebagai contoh misalnya Anda dan saya ingin menjual obat bisul, maka kata kunci yang akan Anda masukkan atau ketikkan di dalam kotak pencarian adalah “Cara Menghilangkan Bisul”. Pastikan Anda mengganti lokasi dari negara dan waktu tertentu sesuai dengan apa yang ingin Anda ketahui.
Setelah itu Google Trend akan menampilkan data dan grafik tentang jumlah pencarian dari kata kunci yang Anda ketikkan tadi. Google Trend juga akan membantu Anda, menunjukkan di mana saja daerah-daerah yang orangnya paling banyak menggunakan kata kunci yang akan kita gunakan. Dengan adanya data ini Anda dan saya akan terbantu sekali untuk menemukan di mana pasar yang tepat untuk kita target agar bisa terjadi penjualan.
2. Riset produk di Marketplace
Cara lain yang juga sering dilakukan oleh para pemasar adalah melakukan riset riset dengan menggunakan bantuan Marketplace. Kita akan melihat produk-produk apa saja yang paling sering di cari dan di beli oleh orang di beberapa Marketplace yang paling besar dan yang paling sering dikunjungi oleh orang. biasanya banyak orang Indonesia belanja online di Tokopedia, Bukalapak, Shopee, Lazada dan JD.ID. Tetapi saya biasanya juga melakukan riset pasar di Marketplace luar atau di toko online luar yang paling populer juga.
Biasanya kita akan mendapatkan beberapa informasi penting tentang produk tersebut, misalnya dari reviewnya, yang paling laris (best seller) termasuk kepuasaan akan produk fisiknya setelah mereka terima.
Saya biasanya tidak menentukan berapa jumlah penjualan yang di dapat dari produk yang sedang saya riset itu. Jika produk tersebut bisa terjual lebih dari 30 barang, menurut saya produk itu layak untuk kita pasarkan. Semakin besar jumlah penjualannya semakin bagus. Tetapi sekarang biasanya angka-angka seperti ini sudah di sembunyikan oleh pihak Marketplace. Pasti karena satu alasan tertentu mereka akhirnya menghilangkan fitur ini. salah satu alasan yang bisa saya sebutkan adalah agar para pedagang lain juga bisa mendapatkan kesempatan barangnya di beli juga, kan kasihan kalau orang yang belanja harus lihat dulu dari jumlah penjualan yang di dapat dari satu produk.
Selain itu saya biasanya juga akan melakukan riset di beberapa situs yang lain. Tujuannya untuk membandingkan dan melihat seberapa banyak dan sering produk itu di beli oleh orang lain. Biasanya dengan ikut-ikut menjual produk yang sedang ramai di jual di pasar, ini akan membantu Anda terhindari dari resiko menjual produk yang tidak laku.
Pelajari juga masing-masing pesaing Anda. Bagaimana cara dia menjual dan menangani para pelanggannya, termasuk harga produk yang dia jual. Riset seperti ini harus kita lakukan untuk mengetahui produk apa saja yang bagus dan juga menemukan supplier yang tepat, khususnya untuk mereka yang akan terjun di bisnis dropshipping.
3. Riset Keyword Menggunakan Google Keyword Planner
Salah satu tool Google yang paling sering digunakan adalah Google Keyword Planner. Saya mungkin tidak perlu menjelaskan seperti apa cara menggunakannya, karena panduan yang dasar ini sudah banyak sekali di YouTube.
Google Keyword Planner ini akan membantu Anda untuk mendapatkan semua informasi penting tentang orang-orang yang mencari kata kunci yang akan kamu target atau produk yang akan kamu jual. Selain membantu kan hal itu tool ini juga akan membantu Anda memberikan referensi kata kunci yang masih berhubungan dengan kata kunci yang kamu cari. Tool milik Google ini sangat-sangat membantu sekali untuk menemukan data-data seperti itu.
4. Lihat Iklan Pesaing Anda
Salah satu hal yang harus kita perhatikan juga adalah Iklan dari pesaing. Coba lihat intensitas iklan dari para pesaing Anda. Biasanya kalau iklan-iklan yang terus muncul mengindikasikan dua hal. Pertama produk itu sangat laku keras di pasaran dan yang kedua Produk itu biasa saja dan sedang berupaya untuk menemukan para penjual dan memperkenalkan produk mereka. Jadi kalau ada orang yang mengatakan jika melihat iklan dari satu produk tertentu, berarti produk itu laku, menurut saya kurang begitu tepat jawabannya.
5. Lihat Review Produk (Ulasan Pelanggan)
Sepele tetapi di zaman modern yang serba online ini, menurut saya review dari para pembeli bisa membantu kita mengetahui mana saja produk yang yang laku di jual, yang dibutuhkan dan bagus. Biasanya untuk menemukan ulasan produk sangat mudah, Anda hanya perlu pergi ke Marketplace, web blog, YouTube atau media lain yang ada di internet untuk membaca ulasan mereka tentang produk tertentu.
Meskipun ini sepele, menurut saya biasanya review dari blogger atau vlogger bersifat jujur dan adil. Bahkan meskipun mereka dibayar oleh pemilik produk, mereka tidak akan memberikan review yang tidak sesuai dan melebih-lebihkan, karena ini akan membuat mereka menjadi tidak dipercaya lagi.
6. Menggunakan Tool Riset yang Berbayar
Cara lain adalah dengan menggunakan tool riset berbayar yang ada di internet. Bagi beberapa orang di Indonesia, membayar seperti ini sangat memberatkan. Karena orang Indonesia terbiasa untuk mendapatkan sesuatu yang gratis dan jamu (baca crack).
Menurut saya jika sebuah tool yang berbayar memang bagus, dan bisa mempersingkat waktu kerja kita untuk melakukan riset dan menemukan produk terbaik, mengapa tidak?
Jadi itu adalah beberapa Cara Melakukan Riset Produk yang Sedang Laris di Pasar secara online. Semua metode ini bisa Anda gunakan sesuai dengan kebutuhan Anda. Jangan terburu-buru untuk segera menjual apalagi mengabaikan riset produk. Setelah melakukan riset produk yang mendalam Anda bisa mulai menentukan produk seperti apa saja yang akan Anda pasarkan secara online.
Jika Anda suka dengan artikel Cara Melakukan Riset Produk dan juga video tutorial yang kami buat ini, Bantu kami share artikel ini dan jangan lupa subscribe channel YouTube SUBMITClimb untuk mendapatkan video tutorial lain yang mungkin berguna dan bermanfaat untuk Anda. Anda juga bisa menemukan tutorial dan beberapa panduan yang hanya kami share di akun sosial media kami seperti di Facebook Page, Facebook Group, Twitter dan Instagram SUBMITCLimb.
Pelajari Lebih Lanjut:
5 Tool Riset Keyword Terbaik
Panduan Cara Riset Keyword yang tepat Sasaran
Cara Menentukan produk Bisnis Online yang laku di jual
Cara Melakukan Riset Keyword
Cara Menemukan Produk Terlaris untuk Toko Online
This Post Has 0 Comments